Jelang Libur Lebaran, Penumpang Harapkan Peningkatan Layanan Di LRT Sumsel

24-04-2024 / 416 Views

Light Rail Transit ( LRT ) Sumsel tetap memiliki daya tarik bagi para penumpang dan masyarakat Palembang. Terlebih di masa – masa libur lebaran, banyak pemudik dan warga yang memilih LRT sebagai mode tranportasi mereka. Terpantau di H-7 lebaran Idul Fitri 2024 ini telah banyak pemudik yang terlihat di tiap stasiun. 

LRT Sumsel juga telah membuka posko angkutan lebaran mulai hari Rabu, (3/4). Posko tersebut dapat memudahkan para penumpang dalam mengetahui informasi perjalanan serta pemeriksaan kesehatan. Nantinya para petugas akan memberikan pelayanan dan membantu untuk memudahkan para penumpang dalam menggunakan LRT. 

Selain itu untuk kenyaman para penumpang pada saat libur lebaran, LRT berencana untuk menambahkan waktu perjalanan guna meminimalisir lonjakan penumpang angkutan lebaran. Dikarenakan menurut para penumpang sempat terjadi lonjakan pada tahun – tahun sebelumnya. Seperti yang di sampaikan oleh Pipit, seorang mahasiswi Universitas Sriwijaya ( UNSRI ) bahwa terjadi kepadatan penumpang, sehingga perlu adanya penambahan armada maupun jam oprasional kereta.

Menurutnya, ia sangat puas setiap mengunakan Kereta LRT karna para staf yang bertugas di tiap stasiun ramah, dan di harapkan LRT Sumsel ini bisa terus bagus dari segi pelayanannya atau lebih meningkat lagi.

Sementara itu menurut Ahmad, salah satu penumpang yang telah 2 tahun menggunakan mode transportasi LRT ini juga berpendapat bahwa alasan beliau senang mengunakan tranportasi tersebut karna tidak ada hambatan seperti kemacetan, tepat waktu, dan harga yang sangat terjangkau. “ Nyaman sekali naik LRT ini karna gak macet, tepat waktu dan harnyanya yang murah. Semoga kedepannya di tambah lagi waktu perjalanannya supaya nanti lebih cepet lagi waktu sampenya," ujar Ahmad saat di wawancarai. 

Dengan adanya masukan ini, diharapkan pihak terkait dapat melakukan perbaikan dan peningkatan yang diperlukan untuk meningkatkan kualitas layanan LRT Palembang dan memberikan pengalaman perjalanan yang lebih baik bagi masyarakat.

6 Comment

Jhone Michale

Nov 09 2021

reply

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit, sed do eiusmod temincidid labore et dolore magna aliqua. Ut enim miniming veniam, quis nostrud exercitation ullamco laboris nisi ut aliquip ex ea commodo consequat.

jhon doe

Nov 09 2021

reply

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit, sed do eiustempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua. Ut enim ad minim veninostrud exercitation ullamco laboris nisi ut aliquip

Jenifer Hearly

Nov 09 2021

reply

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit, sed do eiusmod temincidid labore et dolore magna aliqua. Ut enim miniming veniam, quis nostrud exercitation ullamco laboris nisi ut aliquip ex ea commodo consequat.