Ini Dia Stasiun yang Dekat dengan Pantai Padang
08-08-2024 / 394 ViewsPadang—Dari berbagai stasiun yang ada di Kota Padang, Stasiun Pulau Aie salah satu stasiun yang letaknya sangat strategis di tengah kota dan dekat dengan berbagai destinasi wisata khususnya di Kota Padang.
Stasiun yang terletak di Pasa Gadang, Padang Selatan, Kota Padang ini merupakan stasiun ujung sebelum menuju Stasiun Muaro yang saat ini masih non aktif hingga saat ini. Stasiun ini berada di daerah Kota Tua yang menjadi salah satu destinasi wisata yang banyak diganderungi anak muda untuk berfoto karena masih banyaknya bangunan peninggalan Belanda yang memberikan kesan tempo dulu.
Di lingkungan stasiun, banyak terdapat tempat yang menjajal makanan dan minuman khas Kota Padang dan juga camilan kekinian. Berjalan sedikit ke arah Batang Arau, akan menemukan Jembatan Siti Nurbaya yang ikonik. Sekitar 2-3 kilometer saja dari stasiun, maka sampailah di Pantai Padang yang menjadi destinasi wisata favorit di Kota Bengkoang ini.
Stasiun kelas I ini melayani Kereta Api Minangkabau Ekspres dengan relasi Stasiun Bandara Internasional Minangkabau menuju Stasiun Pulau Aie (pulang-pergi) dengan harga tiket hanya Rp 10ribu saja untuk sekali perjalanan.
Untuk diketahui, stasiun yang memiki dua jalur sepur lurus ini direaktivasi oleh Balai Teknik Perkeretaapian Kelas II Padang dan kembali beroperasi pada 10 Februari 2021 setelah 44 tahun mati suri sejak tahun 1977.
Stasiun ini merupakan stasiun yang bersejarah karena merupakan stasiun pertama yang dibangun oleh pemerintahan kolonial Belanda yang diresmikan pada 1 Juli 1891 silam. Oleh karena itu, stasiun ini ditetapkan sebagai cagar budaya oleh Balai Pelestarian Cagar Budaya oleh Pemerintah Kota Padang. Dari Stasiun Pulau Aie, ke arah barat daya akan menuju Stasiun Muaro yang berjalak sekitar dua kilometer saja.
6 Comment
Jhone Michale
Nov 09 2021
replyLorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit, sed do eiusmod temincidid labore et dolore magna aliqua. Ut enim miniming veniam, quis nostrud exercitation ullamco laboris nisi ut aliquip ex ea commodo consequat.
jhon doe
Nov 09 2021
replyLorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit, sed do eiustempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua. Ut enim ad minim veninostrud exercitation ullamco laboris nisi ut aliquip
Jenifer Hearly
Nov 09 2021
replyLorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit, sed do eiusmod temincidid labore et dolore magna aliqua. Ut enim miniming veniam, quis nostrud exercitation ullamco laboris nisi ut aliquip ex ea commodo consequat.