Kegiatan Penutupan Bersama Perlintasan Sebidang di Wilayah Kerja Balai Teknik Perkeretaapian Kelas II Palembang

Rabu, (30/10)

Telah dilaksanakan Penutupan Bersama Perlintasan Sebidang di KM 383+5/7 Petak Jalan Sta. Simpang - Sta. Payakabung, KTM Sungai Rambutan, Ogan Ilir Utara dan KM 224 + 9/0 Petak Jalan Kemelak, Baturaja.
Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Balai Teknik Perkeretaapian Kelas II Palembang, Plt. Kepala Seksi Lalu Lintas, Sarana dan Keselamatan BTP Palembang, Kepala Seksi Prasarana BTP Palembang, beberapa perwakilan dari Direktorat Keselamatan, dan segenap perwakilan dari PT. KAI, PT. Jasa Raharja, dan Dishub setempat.

 

Program penutupan ini sebagai upaya pemerintah dalam meningkatkan keselamatan perjalanan kereta api dan pengguna jalan, dapat dilaporkan bahwa tahun 2023 telah dilakukan penutupan sebanyak 125 titik perlintasan sebidang dan pada tahun 2024 direncanakan akan
dilaksanakan penutupan pada 237 titik dan direalisasikan sebanyak 246 titik perlintasan sebidang.

 

Kepala Balai Teknik Perkeretaapian Kelas II Palembang, juga mengungkapkan kegiatan ini akan terus dilaksanakan guna menciptakan keselamatan dan ketertiban bersama antara perjalanan kereta api dan pengendara.

 

Ingat selalu, #BERTEMAN!
(Berhenti, Tengok Kanan Kiri, Aman, Jalan)

Share to:

Berita Terkait: