LRT Sumsel Menggelar "LRT Fest", Perkuat Ikatan Antara Masyarakat dan Angkutan Umum
Balai Pengelola Kereta Api Ringan Sumatera Selatan (BPKARSS) selaku pengelola light rail transit (LRT) Sumatera Selatan (Sumsel) akan kembali mengadakan LRTFest 2024. Kegiatan tersebut akan dimulai pada 27 Juli 2024. Ada beberapa acara menarik yang tentunya bisa menggaet perhatian pengunjung dari berbagai kalangan masyarakat.
Kepala BPKARSS Rode Paulus mengatakan, kegiatan LRTFest 2024 meliputi KRISSRun, Fluidfair dan LRTology. ”LRT Fest merupakan kegiatan festifal BPKARSS yang mengusung tema #musiccelebration. Kegiatan ini bertujuan untuk mempromosikan dan meningkatkan brand awareness dari LRT Sumsel,” ungkapnya.
Event LRT Fest 2024 menjadi kali ketiga diselenggarakan. Sebelumnya pada 2022 dan 2023 berhasil dilaksanakan dengan sukses. Untuk 2022, kegiatan nya terdiri dari festival musik pelajar sebanyak 30 peserta., Fludfair sebanyak 25 tenan, bakti sosial, dan menghadirkan bintang tamu Pusakata pada event LRTology yang dihadiri 3500 penonton.
Sementara itu, pada tahun 2023, puncak acara menghadirkan bintang tamu D’masiv dan Tipe X. ”Dimeriahkan juga dengan band lokal Kopral Jono sebagai tamu pembuka. Dengan total penonton sebanyak 5900 orang. Jadi LRT Fest memang selalu diakhiri dengan penampilan musik. Supaya menghibur masyarakat,” tutur Rode.
Salah satu daya tarik utama dari LRT Fest, kata dia, adalah kerjasama yang erat antara LRT Sumsel dengan komunitas-komunitas lokal. Berbagai komunitas, mulai dari pecinta lingkungan, penggiat seni dan budaya, hingga pelaku usaha kecil dan menengah, turut berpartisipasi dalam acara ini untuk memperkuat solidaritas dan kebersamaan dalam membangun Palembang yang lebih baik."Tidak hanya sebagai sarana transportasi, LRT Sumsel juga menjadi simbol integrasi dan inklusi sosial. Melalui LRT Fest, kami berharap dapat membawa pesan positif tentang pentingnya kerjasama dan dukungan antarwarga untuk menciptakan lingkungan yang lebih ramah dan berkelanjutan," ungkap Kasi Pemanfaatan Sarana dan Prasaran Aditya Yunianto.
Kesuksesan LRT Fest dua tahun ke belakang tentu menjadi angin segar penyelenggaraan LRT Fest tahun 2024. Tak ketinggalan para netizen juga menyambut antusias penyelenggaraan tersebut. Salah satunya Jessi Kevita. Mahasiswa Universitas Bina Darma Palembang itu menantikan penyelenggaraan LRTology dengan penampilan musik nya.
”Tahun lalu saya ikut konser D’masiv dan Tipe X. Sungguh menyenangkan,” katanya. Dia juga menyatakan kegiatan ini perlu dilakukan. Selain untuk menghibur generasi milenial, juga memberikan kesadaran tentang pentingnya tranposrtasi umum sejak dini. Jessi berjanji untuk lebih aktif menggunakan angkutan umum sebagai upaya kontribusi dalam menjaga lingkungan serta kemudahan mobilitas kota.
"LRT Fest memberikan pengalaman yang luar biasa bagi saya sebagai pengguna LRT. Selain bisa menikmati hiburan dan kuliner yang disajikan, kami juga semakin merasa dekat dengan angkutan umum ini. Ini bukan hanya sekadar perjalanan, tetapi juga bagian dari kehidupan sehari-hari," ujar Jessi.
Dia berharap, LRT Fest 2024 bisa meningkatkan semangat kebersamaan antara LRT Sumsel dan masyarakat Palembang. Di bagian lain juga mempererat hubungan antara penyedia jasa transportasi dan pengguna. Serta menjadi contoh bagi kota-kota lain dalam membangun keterpaduan antarmoda transportasi, dan kesadaran akan pentingnya berbagi ruang demi keberlanjutan lingkungan hidup.
Komentar
LOGIN UNTUK KOMENTAR Sign in with Google