• Jl.Medan Merdeka Barat No.8 Jakarta Pusat 10110 - Indonesia

Ada Bus Antar-Jemput Penumpang Kereta Api Lembah Anai

Padang—Balai Teknik Perkeretaapian Kelas II Padang memberikan pelayanan antar jemput penumpang dari Stasiun Bandara Internasional Minangkabau ke Bandara Internasional Minangkabau (PP) menggunakan bus shuttle.

Seperti yang diketahui bahwa Sumatera Barat masih memiliki angkutan kereta api perintis yang dioperasikan pemerintah melalui Kementerian Perhubungan untuk menjangkau daerah-daerah yang kurang terlayani jaringan transportasi kereta api yang lebih besar. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan aksesibilitas dan mobilitas masyarakat di daerah tersebut serta mendukung pembangunan ekonomi lokal.

Biasanya, kereta api perintis memiliki tarif yang lebih terjangkau dengan jadwal operasi yang disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat setempat sehingga mampu berkontribusi pada peningkatan konektivitas antar wilayah.

Kereta api berjenis railbus yang melayani relasi Stasiun Kayutanam hingga Stasiun BIM juga turut didukung dengan shuttle bus gratis yang akan mengantarkan penumpang KA Lembah Anai sesuai jadwalnya.

“Bus akan standby di bandara saat ada pesawat yang landing, begitupun pada waktu KA Lembah Anai datang dari Kayutanam, maka bus juga sudah harus standby di stasiun. Ini adalah salah satu bentuk pemberian rasa aman dan nyaman untuk penumpang KA Perintis,” ujar Kepala BTP Padang Hendrialdi dalam keterangannya.

“Saya harap dengan adanya shuttle bus gratis ini, bisa meningkatkan okupansi penumpang Kereta Api Lembah Anai sehingga jumlah penumpang semakin meningkat setiap saatnya,” harap Kabalai.

Humas Balai Teknik Perkeretaapian Padang

Share to:

Berita Terkait:

F