• Jl.Medan Merdeka Barat No.8 Jakarta Pusat 10110 - Indonesia

Switch Over 6 Stasiun Manggarai

Tepat tanggal 09 Desember menghadap 10 Desember 2022 telah dilaksanakan kegiatan Switch Over 6 Stasiun Manggarai hari pertama. Sedikit penjelasan mengenai Switch Over 6 Manggarai, ialah pengaktifkan Sistem Persinyalan, Jalan Rel, Listrik Aliran Atas untuk pengoperasian jalur III & IV Baru, Pengaktifan jalur Hulu Hilir dan Scissor Crossing baru antara Manggarai – Jatinegara serta menonaktifkan jalur II Manggarai. Switch Over 6 Manggarai berdampak pada perubahan sistem persinyalan Kyosan K5B existing di Stasiun Manggarai, perubahan tampilan Layar Monitor (Control Console) di PPKA maupun di OCC, Listrik Aliran Atas, Jalan Rel dan Pola Operasi Kereta Api.

Switch Over 6 Manggarai ini tidak merubah pola pelayanan penumpang sehubungan belum tersedianya fasilitas pelayanan penumpang (Lift dan Eskalator) pada peron jalur III dan IV. Switch Over 6 Manggarau kali ini berlangsung selama 3 hari.
Hari 1 pada 09 - 10 Desember 2022 pukul 22.00 - 04.00 WIB;
Hari 2 pada 10 - 11 Desember 2022 pukul 13.00 - 15.00 dan 22.00 - 04.00 WIB;
Hari 3 pada 12 - 13 Desember 2022 pukul 22.00 - 04.00 WIB.

1. Hari ke-1 tanggal 9 menghadap 10 Desember 2022, menggunakan waktu Window Time pada pukul 22.00 - 04.00 WIB jalur II ke arah Jatinegara ditutup. Apabila ada KA dari GMR menuju JNG dialihkan melalui jalur VII.
2. Hari ke-2 tanggal 10 Desember 2022 menggunakan Waktu Window Time pukul 13.00 s.d 15.00 WIB jalur I Manggarai ditutup, apabila ada KA dari JNG menuju GMR dialihkan melalui jalur III & IV (melalui wesel 15/25) dan tanggal 10 menghadap 11 Desember 2022 menggunakan waktu Window Time pukul 22.00 - 04.00 WIB jalur I Manggarai ditutup, apabila ada KA dari JNG menuju GMR dialihkan melalui jalur III & IV (melalui wesel 15/25).
3. Hari ke-3 tanggal 12 menghadap 13 Desember 2022 menggunakan waktu Window Time pada pukul 22.00 - 04.00 WIB jalur I Manggarai ditutup, apabila ada KA dari JNG menuju GMR dialihkan melalui jalur III & IV (melalui wesel 15/25).

Dampak dari kegiatan switch over 6 Manggarai ialah adanya pembatalan 40 perjalanan KRL pada malam dilaksanakannya kegiatan. Penyesuaian jadwal perjalanan dimulai pada malam hari pukul 22.00 WIB, hal ini dilakukan untuk memastikan keselamatan ketika switch over 6 berlangsung baik bagi para pekerja maupun keselamatan perjalanan commuterline yang akan melintas.

Seperti yang dikatakan Sekretaris Ditjen Perkeretaapian Kemenhub Zulmafendi, kegiatan switch over ini dilakukan untuk menata dan mengkondisikan jalur kereta api sehingga pembangunan Stasiun Manggarai dapat dilanjutkan dan sesuai jadwal. "Banyaknya jalur KA yang bersilang yang menyebabkan penataan lintas perlu dilakukan untuk mengakomodasi perjalanan KA di satsuiun ini," ujar Zulmafendi saat acara Ngobras di Gedung Kemenhub, Jakarta, Rabu (25/5/2022). (sf).

Share to:

Berita Terkait:

F